Beranda Tanah Bumbu Usai Dilantik Kades Karangsari Langsung Bagikan BLT, Santoso : Jalankan Pesan Bupati

Usai Dilantik Kades Karangsari Langsung Bagikan BLT, Santoso : Jalankan Pesan Bupati

0

BATULICIN – Setelah beberapa hari dilantik Bupati Tanah Bumbu, dr HM Zairullah Azhar sebagai Kepala Desa (Kades) terpilih di Desa Karangsari Kecamatan Kusan Hulu, Santoso yang baru menerima SK langsung masuk kantor desa dan mulai bekerja.

Mengawali tugas Kades Karangsari ini dengan memberikan pelayanan,
menyerahkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) dari Dana Desa (DD) Tahun 2023.kepada warga kurang mampu, yang berhak menerima, Senin, (27/3/2023).

Masing-masing keluarga penerima manfaat (KPM) menerima BLT berupa
uang tunai sebesar Rp.900 ribu yang terhitung dari bulan Januari sampai Maret 2023.

Penyerahan BLT ini dibantu pegawai dan staf di kantor Desa Karangsari.

Santoso, mengungkapkan warga kurang mampu yang menerima sebanyak 25 orang yang terdiri dari orang tua, baik ibu-ibu dan janda yang menerima bantuan BTL ini bisa bermanfaat.

Santoso juga menjelaskan, bahwa dirinya baru saja masuk bertugas di desa setelah dilantik Bupati pada Senin 20 Maret 2023 dan menerima SK.

“Kemudian hari ini saya bertugas sebagai Kepala Desa Karangsari,”

“Kita pada saat pelantikan juga sudah dipesani Bapak Bupati Tanbu, Zairullah Azhar, bahwa Kepala Desa harus melayani warganya dengan baik dan siap 1X24 jam untuk melayani warganya. Makanya saya disini melayani warga saya dengan mengutamakan kepentingan mereka sesuai pesan Bupati,” jelas Santoso.

Diketahui Bupati Tanah Bumbu, Zairullah Azhar baru saja melantik sebanyak 51 Kades terpilih untuk gelombang pertama tahun 2023-2029, di 12 Kecamatan pada Senin 20 Maret 2023 di Lantai Tiga Kantor Bupati.[Joni

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version