Beranda Kotabaru Respon Cepat, PDAM Kotabaru Tangani Laporan Kebocoran Pipa

Respon Cepat, PDAM Kotabaru Tangani Laporan Kebocoran Pipa

0

KOTABARU, GK – Kebocoran pipa yang masih marak terjadi dibeberapa lokasi merupakan momok yang tidak pernah berhenti mendapat perhatian semua kalangan dan menjadi pekerjaan rutin petugas tehnik Perumda Air Minum Kotabaru.

Seperti yang terjadi hari ini, adanya laporan dari masyarakat mengadukan adanya pipa bocor di jalan Sungai Paring, Desa Stagen, Kecamatan Pulau Laut Utara, Kabupaten Kotabaru, Rabu (22/01/2024).

Mendapat informasi tersebut Direktur PDAM Kotabaru, Tri Basuki, melalui Kabag Humas PDAM, Syarwani dengan sigap mendatangi Lokasi Kebocoran dimaksud dan langsung melakukan perbaikan dengan cepat bersama petugas tehnik lapangan.

Saluran pipa PDAM di jalan Sungai Paring, Desa stagen, mengalami kebocoran, sehingga saluran air ke pelanggan juga sedikit terganggu.

“Alhamdulillah, pengaduan Kebocoran Pipa di salah satu tempat telah diperbaiki dan aliran air tersebut sudah normal,” ujar Syarwani saat ditemui genpikalsel.com di lokasi

Syarwani mengatakan, selain di lokasi sungai Paring tersebut, pihaknya juga akan melalukan pengecekan di beberapa wilayah lainnya.

“Hal ini kami lakukan untuk memastikan layanan distribusi ke masyarakat dapat berjalan dengan lancar dan aman,” ungkapnya

Sementara itu, syarwani melanjutkan bahwa pihaknya sangat memerlukan bantuan kepada masyarakat atau aduan dari pelanggan khususnya di wilayah Kotabaru dan sekitarnya, kalau ada terlihat pipa bocor dan genangan air, maka jangan segan-segan hubungi pihak PDAM Kotabaru secepatnya.

“kiranya apabila ada Kejadian seperti ini jangan sungkan untuk melapor kepada kami, karena petugas selalu standby 24 jam melakukan perbaikan secepat mungkin,” pungkasnya. [yandi].

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version