Beranda Kapuas. Putri Kapuas Wakili Kalteng di Ajang Nasional Pesona Batik Nusantara 2025, Ayo...

Putri Kapuas Wakili Kalteng di Ajang Nasional Pesona Batik Nusantara 2025, Ayo Dukung!

0
Putri Kapuas Wakili Kalteng di Ajang Nasional Pesona Batik Nusantara 2025, Ayo Dukung. Foto: Ist.

KAPUAS – Elmira, putri cilik asal Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah, berhasil melaju ke babak final ajang nasional Pesona Batik Nusantara 2025 musim kesembilan. Ajang tahunan ini menjadi wadah bagi generasi muda untuk melestarikan batik sebagai warisan budaya Indonesia.

Elmira akan bersaing memperebutkan gelar Juara Favorit 1–7 serta Juara Terfavorit melalui sistem pemungutan suara via SMS. Finalis dengan jumlah suara terbanyak berkesempatan meraih berbagai penghargaan, seperti mahkota, buket bunga, tiket pulang-pergi Jakarta–Kuala Lumpur, serta undangan gala dinner eksklusif bersama finalis favorit lainnya.

Kebanggaan atas pencapaian Elmira, putri pasangan Merhad W.U. Gayus dan Sri Nita Tunding, tidak hanya dirasakan masyarakat Kapuas, tetapi juga keluarganya. Ibunda Elmira, Sri Nita, mengaku terharu dan bangga atas capaian putrinya yang mewakili Kalimantan Tengah di ajang bergengsi tersebut.

Putri Kapuas Wakili Kalteng di Ajang Nasional Pesona Batik Nusantara 2025, Ayo Dukung. Foto: Ist.

“Sebagai ibunya, saya terharu melihat perjuangan Elmira hingga bisa tampil di ajang nasional. Ini bukan sekadar kompetisi, tetapi juga tentang kecintaan terhadap budaya kita. Semoga dia bisa menginspirasi anak-anak lainnya untuk mencintai dan melestarikan warisan leluhur,” tutur Sri Nita, Senin (21/4/2025).

Masyarakat dapat memberikan dukungan kepada Elmira dengan mengirimkan SMS berformat LSS (spasi) A#ELMIRA ke nomor 99386. Biaya dukungan dikenakan sebesar Rp2.000 per SMS. Periode pemungutan suara berlangsung mulai 1 April hingga 28 Juni 2025 pukul 18.00 WIB.

Ajang Pesona Batik Nusantara didukung oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, serta mengusung tema “Warisan: Warna, Keserasian, Budaya Nasional”. Kegiatan ini juga menjadi bagian dari kampanye Wonderful Indonesia yang bertujuan memperkenalkan kekayaan budaya Tanah Air ke pentas dunia. [red].

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version