Beranda Uncategorized Pimpin Upacara Kesadaran Nasional, Ini Pesan Disampaikan Kapolres Kotabaru

Pimpin Upacara Kesadaran Nasional, Ini Pesan Disampaikan Kapolres Kotabaru

0

KOTABARU,
Polres Kotabaru jajaran Polda Kalimantan Selatan menggelar Upacara Kesadaran Nasional di halaman Polres Kotabaru, Jumat (17/02/23)

Upacara ini lazimnya dilaksanakan setiap tanggal 17 pada setiap bulannya berdasarkan Instruksi Presiden Nomor 14 tahun 1981 tentang penyelenggaraan upacara pengibaran Bendera Merah Putih yang bertujuan untuk memantapkan kualitas pengabdian kepada masyarakat.

Upacara kesadaran nasional di Mapolres Kotabaru dipimpin langsung Kapolres Kotabaru AKBP M. Gafur Aditya Siregar, SIK diikuti oleh Pejabat utama Polres Kotabaru serta personel Polres Kotabaru.

Dalam arahannya AKBP M. Gafur Aditya Siregar menegaskan makna dari hari kesadaran Nasioanal ini
ini penting untuk membangun karakter dan jati diri polri

“Serta memberikan inspirasi dan motivasi bagi peningkatan semangat pengabdian kita yang dilandasi oleh Tribrata dan Catur Prasetya,” kata AKBP M. Gafur Aditya Siregar

Kapolres Kotabaru juga menyampaikan ucapan terimakasih dan penghargaan kepada seluruh anggota Polres Kotabaru yang telah melaksanakan tugas dengan baik serta dilandasi dedikasi, loyalitas yang tinggi sehingga secara umum situasi kamtibmas yang aman, terkendali serta kondusif.

“Kita dapat berkumpul dalam pelaksanaan kegiatan upacara hari kesadaran nasional, yang merupakan upacara bendera yang kita laksanakan setiap bulannya dalam keadaan sehat walafiat,”ujar Kapolres.

Dilanjutkan Kapolres, dengan keimanan dan ketakwaan serta ungkapan rasa syukur tersebut diharapkan dapat memotovasi kita semua dalam melaksanakan tugas pokok Polri, dengan secara profisonal, iklas dan bertanggung jawab, serta menjadi polisi yang benar-benar menjadi pelindung pengayom masyarakat.

“Saya ingin mengingatakan bahwa upacara bendera yang dilaksanakan saat ini jangan dianggap sebagai kegitan rutin, namun harus dimaknai sebagai momentum untuk melatih tanggung jawab jiwa profetik menanamkan kembali jiwa-jiwa semangat nasionalisme pada setiap individu anggota polri dan ASN Polres Kotabaru,”ujar Gapur.

Hal ini lanjut Kapolres, penting untuk membangun krektar dan jati diri Polri, serta memberikan inspirasi dan motivasi bagi semangat peningkatan kita yang dilandasi pengabdian tribrata dan catur prasetya.

“Saya mengucapkan terimakasih dan penghargaan kepada seluruh anggota Polres Kotabaru yang telah melaksanakan tugas dengan baik, serta dilandasi dedikasi royalitas yang tinggi sehingga secara umum situasi Khantibmas wilayah hukum Polres Kotabaru sampai saat ini aman, terkendali serta kondusif,” pungkas orang nomor satu di Mapolres Kotabaru ini. [Yandi]

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version