Beranda Tanah Bumbu 10 Ketua RT Terpilih Dilantik Kepala Desa Gunung Besar

10 Ketua RT Terpilih Dilantik Kepala Desa Gunung Besar

0

BATULICIN, Sebanyak 10 orang ketua RT di Desa Gunung Besar Kecamatan Simpang Empat, Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) dilantik Kepala Desa setempat untuk masa jabatan 2024-sampai 2029 di dalam ruangan Kantor Desa Gunung Besar.

Hadir dalam pelantikan ketua RT ini Kepala Dinas PMD Tanbu, Samsir, Camat Simpang Empat, Abdul Muis serta BPBD Desa Gunung Besar dan PKK Desa Gunung Besar.

Kepala Desa Gunung Besar, Suwito mengucapkan selamat kepada ketua RT se – Desa Gunung Besar yang terpilih di lingkungannya masing-masing.

Pelantikan 10 Ketua RT di Desa Gunung besar di bulan Ramadan ini semoga menjadi amal ibadah kita semuanya. Ini adalah amanah yang harus benar-benar kita jalankan untuk membantu khusunya warga di Desa Gunung Besar ini.

Sementara Kepala Dinas PMD Tanbu, Samsir menyampaikan apresiasinya kepada semua ketua RT yang terpilih.

“Pelantikan Ketua RT di Desa Gunung Besar ini ada dua opsi pertama adalah melakukan pemilihan secara langsung, apa yang dilaksanakan Desa Gunung Besar ini sudah sesuai dengan aturan. Kedian opsi kedua pemilihan ketua RT ini bisa saja ditunjuk langsung berdasarkan musyawarah, dan opsi yang tepat adalah dalam rangka transparansi, kemudian kaderisasi dan pemilihan RT seperti ini.

Namun yang paling penting lanjut Samsir, yaitu masa jabatan ketua RT itu hanya lima tahun dan diberikan waktu dua periode.

Menurut Samsir, pelantikan seperti ini sudah di laksanakan di kecamatan lain nya, namun di wilayah Kecamatan Simpang Empat baru pertama kali dilakukan pelantikan ketua RT. Pemilihan ketua RT disini juga sudah sesuai dengan regulasi yang ada.

“Jadi mudah-mudahan dengan adanya pelantikan ketua RT di Desa Gunung Besar sesuai aturan yang berlaku bisa nantinya desa-desa di Tanah Bumbu juga mengikuti hal yang sama dan tetap selalu berkoodinasi.

Dapat diketahui sebelumnya Kepala Dinas PMD Tanbu, Samsir dalam sambutannya meminta agar bisa mendukung program Bupati, yaitu program SDSM yang mana didalamnya anak-anak di minta untuk berbakti mencuci kaki ibu, ini adalah sebagai bentuk keinginan Bupati supaya anak-anak bisa berbakti kepada orang tuanya dan kelak doa orang tuanya itu bisa membuat anak itu menjadi orang yang hebat. [joni]

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version