KOTABARU, GK – Taman Siring Laut, ikon wisata unggulan Kabupaten Kotabaru, menjadi magnet bagi wisatawan yang ingin menikmati pesona kota di tepi laut. Berada di pusat kota, tempat ini menghadirkan pengalaman wisata yang tak terlupakan, terutama di malam hari.
Cahaya lampu warna-warni menghiasi setiap sudut Siring Laut, menciptakan pemandangan yang memukau. Suasana semakin hidup dengan gemerlap panggung apung Saijaan yang menjadi daya tarik utama, berdampingan dengan masjid apung yang megah, serta patung ikan todak kembar yang ikonik. Tak ketinggalan, air mancur menari yang bergerak lincah mengikuti irama lagu daerah “Paris Barantai”, menjadi hiburan tersendiri bagi para pengunjung.
Tak hanya menawarkan keindahan visual, Siring Laut juga menjadi pusat kuliner khas Kotabaru. Berbagai makanan tradisional yang dijajakan oleh UMKM setempat menggoda selera wisatawan. Dari seafood segar hingga camilan khas, pengunjung bisa menikmati beragam pilihan kuliner dengan harga yang terjangkau.
Bagi keluarga yang membawa anak-anak, Siring Laut adalah tempat yang sempurna. Beragam wahana permainan, seperti mobil-mobilan, sepeda listrik, dan motor mini, menjadi daya tarik tersendiri. Bahkan, tersedia pula area bermain gratis bagi anak-anak, menambah kenyamanan bagi para orang tua yang ingin bersantai.
Dari kawasan Siring Laut, pengunjung juga bisa melihat langsung Kantor Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Kotabaru yang berdiri kokoh di Jalan Sisingamangaraja, Kecamatan Pulau Laut Sigam. Bangunan tersebut tampak mencolok dari kejauhan, memberikan gambaran tentang perkembangan infrastruktur di Kotabaru.
Plt. Sekretaris Daerah Kotabaru, Eka Sapruddin, saat dikonfirmasi mengenai keberadaan kantor BKPSDM yang masih terlihat dari Siring Laut, menegaskan bahwa lokasi kantor tersebut belum mengalami perubahan.
“BKPSDM masih yang dulu, sementara kantor Sekretariat Daerah, Kantor Perkimtan, Bapenda, BPKAD, Bappeda, dan DLH saat ini berada di Sebelimbingan,” ujar Eka Sapruddin melalui pesan WhatsAppnya.
Dengan segala pesonanya, Siring Laut Kotabaru terus menjadi destinasi favorit bagi warga lokal maupun wisatawan. Perpaduan antara keindahan alam, hiburan, dan kuliner menjadikan tempat ini sebagai pilihan utama untuk melepas penat dan menikmati malam di Kota Kabupaten Kotabaru.[jon