KOTABARU, Kepolisian Resor (Polres) Kotabaru terus berupaya menjamin keamanan, ketertiban dan kedamaian untuk warga masyarakat Bumi Saijaan, Kabupaten Kotabaru dan sekitarnya dalam pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak November 2024 mendatang.
Disampaikan Kapolres Kotabaru AKBP Dr. Tri Suhartanto, S.H., M.H., M.Si., usai melaksanakan kegiatan Gelar Operasional (GO) Triwulan 1 Tahun 2024 di Aula Sanika Satyawada Polres Kotabaru, Senin (20/05/2024).
Saya mengucapkan apresiasi kepada semua satuan kerja yang telah berkontribusi secara optimal, dan semoga pengabdian mereka menjadi ibadah yang diterima di hadapan Allah Subhanahu Wa Ta’ala.
Sementara di tempat berbeda, Kapolres Kotabaru AKBP Dr. Tri Suhartanto, S.H., M.H., M.Si., menjelaskan terkait Pilkada 2024, kegiatan yang melibatkan seluruh anggota samapta Polres Kotabaru ini dalam rangka persiapan untuk pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak November 2024 mendatang.
“kami terus berupaya melakukan latihan Pengendalian Massa (Dalmas) serta pembenahan termasuk persiapan kelengkapan sarana dan prasarana pendukung pengamanan agar para personel yang terlibat semakin siap siaga mengamankan rangkaian tahapan pelaksanaan di Pilkada nanti,” ungkapnya
“Hal ini juga dilakukan dalam rangka upaya menjalankan peran dan tugas utama Kepolisan serta untuk ikut andil dalam menyukseskan Pilkada Serentak 2024 di wilayah Kabupaten Kotabaru agar berjalan dengan aman, damai, dan lancar serta terkendali ,” ucap Kapolres Kotabaru AKBP Dr Tri Suhartanto saat dikonfirmasi genpikalsel.com di ruang kerjanya, selasa (21/05/24), pukul 10.30 WITA
“Tentunya juga kami dari pihak kepolisian perlu dukungan dan kolaborasi bersama dengan pemerintah daerah maupun masyarakat Kotabaru agar bisa bersama-sama saling menjaga situasi yang aman dan kondusif,” ujar Kapolres
AKBP Dr Tri Suhartanto juga menghimbau kepada seluruh elemen masyarakat agar lebih dewasa menggunakan media sosial, dan pada saat mendapat informasi atau berita yang tidak benar, maka haruslah memperhatikan 3C yaitu (Cek, Ricek, dan Kroscek) terlebih dahulu. Selain itu, jangan mudah terprovokasi ketika menerima berita hoax tanpa menyaring dan menelaah berita yang beredar di tengah Masyarakat.
“Kami berharap masyarakat semakin bijaksana dalam menyikapi pelaksanaan Pilkada Serentak November 2024 nanti dan tidak mudah terpancing isu yang tidak benar sehingga kita bisa bersama-sama mengawal pelaksanaan pemilu agar berjalan dengan aman, tertib, lancar, demokratis dan sesuai aturan yang ada,” pungkasnya
Yandi