BATULICIN,GK – Sabtu, 22 Maret 2025 malam di Batulicin terasa lebih semarak dari biasanya. Ratusan langkah kaki berpacu dalam Fun Run 5K bertema Menyambut Lebarun, sebuah ajang lari yang digelar oleh Komunitas Batulicin Running LP. Dengan total 89 peserta dari berbagai komunitas lari seperti The Laron, Pelari Siput, Jhonlin Runner, LFN, dan lainnya, acara ini sukses menghadirkan semangat kebersamaan serta gaya hidup sehat.
Lomba yang dimulai dari Lapangan Bandara Bersujud ini bukan sekadar ajang adu kecepatan, tetapi juga perayaan antusiasme dan energi positif. Para peserta, dari pemula hingga pelari berpengalaman, tampak bersemangat menaklukkan rute yang telah disiapkan. Sorak-sorai penonton dan sesama pelari di sepanjang jalan menambah semarak suasana.
Tak hanya soal lari, panitia juga menyiapkan berbagai doorprize menarik bagi peserta yang beruntung. Hadiah-hadiah tersebut semakin membakar semangat para pelari untuk menuntaskan lari hingga garis finis.
Menurut Captain Komunitas sekaligus pendiri Batulicin Running LP, M. Ikhsan dan Ramadani Ardi Susilo Wibowo, acara ini diharapkan menjadi pemicu semangat bagi masyarakat Tanah Bumbu untuk lebih peduli terhadap kesehatan.
“Semoga dengan adanya event ini, warga Tanah Bumbu semakin peduli dengan kesehatan dan di event berikutnya bisa lebih meriah lagi,” ujar M. Ikhsan Ilhami dengan penuh optimisme.
Selain menjadi ajang olahraga, Fun Run 5K ini juga berperan sebagai wadah silaturahmi antar komunitas lari. Dengan atmosfer yang penuh keceriaan, ajang ini sukses menghadirkan cara sehat dan menyenangkan untuk menyambut momen Lebaran. Para peserta pun berharap agar acara serupa terus diadakan di masa mendatang, dengan jumlah peserta yang lebih banyak dan konsep yang lebih meriah.