KOTABARU – Insiden kebakaran melanda kawasan pemukiman di Kabupaten Kotabaru, Provinsi Kalsel, tepatnya di Jalan Suryawangsa Gang Sekata, Kecamatan Pulau Laut Utara, Rabu (20/7/2024) sekitar pukul 02.00 WITA dini hari.
Dalam kejadian itu sejumlah rumah dilaporkan hangus dilahap si Jago Merah, api dengan cepat merembet ke bangunan yang sebagian besar berkonstruksi bahan dasar kayu.
Sebagaimana Informasi yang didapat dari salah satu pantauan rekan genpikalsel.com melalui aplikasi WhatsApp yang mengabarkan bahwa dari video dikirimkannya yang berdurasi sekitar 30 detik tersebut, telah terjadi kebakaran di wilayah kecamatan Pulau Laut Utara, kabupaten Kotabaru sekitar pukul 02:00 WITA.
Selain itu, terjadinya kebakaran ini mengakibatkan beberapa rumah warga dihanguskan oleh si jago merah. Dari Kronologi peristiwa kebakaran ini hingga kini belum diketahui apa penyebab asal mula dari kebakaran tersebut.
Di lokasi kejadian petugas Damkar bersama warga berusaha memadamkan api, sementara yang lainnya menyelamatkan harta benda mereka.
Tak hanya, Petugas Damkar Kotabaru dan pihak Kepolisian turun ke lokasi kebakaran dan juga dibantu masyarakat berjibaku berusaha memadamkan api tersebut.
Kemudian pada saat genpikalsel berusaha memintai keterangan dari pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kotabaru, namun sampai saat ini belum memperoleh keterangan apa penyebab dari kebakaran tersebut. Dan masih dalam tahap penyelidikan.[Yandi