BATULICIN, genpikalsel.com – Suasana riuh dan ramai terpantau di lokasi hutan kota yang ada di lingkungan perkantoran Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH), Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu). Di lokasi itu juga tampak ada pertunjukan hiburan musik band yang disaksikan orang-orang yang duduk di area itu.
Orang-orang tersebut nampak ada yang sebagian mengenakan baju seragam karyawan sebuah perusahaan di wilayah Tanah Bumbu.
Kepala KPH Kusan Tanah Bumbu, A Raihanor kepada wartawan genpikalsel.com, Kamis (22/2/2024) di konfirmasi melalui chat whatapp nya mengatakan bahwa itu acara DLH Tanbu mengundang perusahaan terkait lingkungan Hidup.
“Kalau untuk acara di Kami (KPH) hanya kegiatan rapat dengan PKSM dan KTH dalam rangka pembinaan,”singkat Kepala KPH Kusan Tanbu ini.
Kemudian Awak media genpikalsel.com menemui Kepala DLH Tanbu, Rahmat Prapto Udoyo di lokasi Hutan Kota itu. Rahmat mengatakan bahwa ini kegiatan Welcome To Customer Gathering UPTD Laboratorium Lingkungan Dinas Lingkung Hidup (DLH) Kabupaten Tanah Bumbu.

Orang-orang yang hadir itu lanjut Rahmat, mereka Customer
yang selama ini mendukung untuk kegiatan lingkungan berupa pemantauan, jadi mereka menggunakan jasa lab kita.
“Intinya kegiatan hari ini untuk memberikan mereka penghargaan lah, atas partisipasinya untuk pemakaian jasa laboratorium DLH Tanbu serta sekaligus sirahturahmi,”jelas Rahmat.
“Semoga saja mereka tetap memakai jasa kita sehingga lab kita terus eksis hingga pendapatan daerah terus ada,”pungkas Rahmat.[joni].