Beranda Tanah Bumbu Ribuan Peserta Ramaikan Lomba Balap Sepeda Jhonlin Ride 2023 Berhadiah Total 2...

Ribuan Peserta Ramaikan Lomba Balap Sepeda Jhonlin Ride 2023 Berhadiah Total 2 Miliar

4
0

BATULICIN, Ribuan peserta antusias mengikuti lomba balap sepeda bertajuk Jhonlin Ride 2023 yang dihelat oleh Jhonlin Group dalam rangka memeriahkan hari ulang tahun (HUT) ke 78 kemerdekaan Republik Indonesia, Sabtu, (19/8/2018).

Even Jhonlin Ride digelar secara gratis dan diikuti semua kalangan dengan total hadiah sebesar Rp. 2 miliar.

Event ini memiliki dua kategori yakni Extrim Route dengan jarak tempuh 100 kilometer dan Fun Route dengan jarak tempuh 25 kilometer, yang di mulai Star dari Pantai Jhonlin Festival kemudian kembali.

“Ada 5.000 peserta untuk Extream Route 100 kilometer. Dan 3.000 peserta untuk Fun Route 25 kilometer,” ungkap Panitia Pelaksana, Aris YK dan Richie.

Aris YK menjelaskan, peserta bukan hanya dari Provinsi Kalsel saja, tetapi juga ada dari luar Kalsel serta atlet nasional. Peserta juga ada dari luar daerah Provensi.

Untuk persiapan pelaksanaan event Balap Sepeda ini lanjut Aris, pihaknya hanya memerlukan butuh waktu lima hari, dan treknya masih seperti tahun yang lalu, banyak tanjakan, tikungan, ini treknya betul-betul masuk hutan meratus.

Dia memaparkan, bahwa persiapan event balap sepeda Jhonlin Ride yang luar biasa hanya lima hari saja, dan ini sukses kami siapkan,” terangnya.

 “Jadi event tahunan ini juga dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke 78 Kemerdekaan RI,” imbuhnya.

Hadir dalam acara event Balap Sepeda Jhonlin Ride ini mantan Bupati Tanbu, H. Sudian Noor dan Ustadz Das’ad Latif, Gubenur Kalsel, serta tamu undangan lainnya.[joni]

banner 336x280
Baca Juga  Berbagi di Jumat Berkah DWP Tanah Bumbu Sebar Ratusan Nasi Kotak Sasar Tiga Kecamatan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini