KOTABARU,GK – Bupati Kotabaru H. Muhammad Rusli bersama Wakil Bupati Syair Mukhlis memimpin Rapat Koordinasi dan Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintahan, Senin (10/03/2025), di Aula Kantor Bupati Kotabaru, Sebelimbingan. Rapat ini menjadi langkah strategis untuk memastikan program prioritas berjalan efektif dan memberikan dampak nyata bagi masyarakat.
Dalam pertemuan ini, Bupati Rusli menegaskan komitmennya untuk bergerak cepat dalam 100 hari pertama kepemimpinannya. Sejumlah proyek besar telah disiapkan, terutama yang berkaitan dengan layanan dasar bagi masyarakat.
“100 hari kerja ke depan banyak yang harus saya kejar. Yang pertama, penyelesaian Rumah Sakit Stagen. Yang kedua, penyelesaian kebutuhan air bersih, walaupun kemungkinan akan melewati 100 hari, tapi ini tetap menjadi prioritas utama. Kemudian, ada peningkatan infrastruktur jalan dan jembatan,” ujarnya dengan penuh tekad.
Selain infrastruktur, sektor kesejahteraan masyarakat juga menjadi perhatian utama. Bupati Rusli menegaskan bahwa janji kampanye akan diwujudkan, termasuk memperbaiki kondisi para petani dan nelayan yang selama ini bergulat dengan berbagai keterbatasan.
“Peningkatan kesejahteraan bagi petani dan nelayan kita serta kebutuhan BBM untuk operasional pekerjaan mereka,” tambahnya.
Rapat ini juga menjadi ajang penguatan sinergi antara pemerintah daerah, Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), dan kecamatan. Dengan koordinasi yang kuat, diharapkan kebijakan yang diterapkan bisa lebih transparan, akuntabel, dan berorientasi pada hasil nyata di lapangan.
Langkah-langkah ini bukan sekadar janji di atas kertas. Bupati Rusli dan jajaran menegaskan bahwa evaluasi berkala akan dilakukan guna memastikan setiap program berjalan sesuai target. Masyarakat Kotabaru kini menanti realisasi dari komitmen tersebut—sebuah harapan akan perubahan nyata di Bumi Saijaan.