Beranda Kotabaru Polres Kotabaru Ungkap 7 Kasus Curanmor, 5 Pelaku Dan 7 Ranmor Diamankan

Polres Kotabaru Ungkap 7 Kasus Curanmor, 5 Pelaku Dan 7 Ranmor Diamankan

8
0

KOTABARU, Polres Kotabaru, jajaran Polda Kalsel, dalam Operasi Jaran Intan selama dua pekan berhasil mengungkap 7 perkara pencurian kendaraan bermotor (Curanmor), mengamankan 5 tersangka dan 7 unit kendaraan bermotor (ranmor) sebagai barang bukti diamankan.

Disampaikan Waka Polres Kotabaru, Kompol Sofyan, SIK didampingi Kabag Ops dan Kasat Reskrim, saat konferensi pers di Mako Polres Kotabaru,Jumat (9/3/2023) sore.

“Ada 7 LP (laporan polisi) dan 5 tersangka yang diamankan” kata Kompol Sofyan.

Dari kelima tersangka, lanjut Kompol Sofyan, 4 tersangka diantaranya adalah target operasi (TO), 1 lainnya non target operasi. Kemudian 2 orang tersangka merupakan residivis.

“Untuk barang bukti diamankan 7 unit sepeda motor, 3 diantaranya saat ini dititipkan di Polsek” ujarnya.

“Bagi warga yang merasa kehilangan sepeda motor, bisa langsung ke Polres Kotabaru dengan membawa dokumen-dokumen kendaraan untuk dicocokkan dengan barang bukti yang ada” terang Waka Polres.

Dalam kesempatan tersebut, Waka Polres Kotabaru juga menghimbau kepada seluruh masyarakat agar lebih berhati-hati dan waspada terhadap pencurian kendaraan bermotor.

“Kami imbau, parkir kendaraan di tempat yang betul-betul aman, seperti di dalam rumah. Kalau perlu pakai kunci ganda” pungkasnya.

Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Kotabaru, AKP Abdul Jalil mengatakan, modus operandi para tersangka yakni memantau calon korbannya selama beberapa hari hingga merasa benar-benar aman untuk beraksi.

“Tersangka ini memantau sekitar 1 mingguan, bolak-balik memantau calon korbannya. Para tersangka ada yang melaukan bersama-sama dan ada juga sendiri.” ungkap AKP Abdul Jalil.

Lanjutnya, para tersangka saat ini diamankan di Polres Kotabaru untuk proses hukum lebih lanjut.

Dijelaskan, mereka ada yang dikenakan pasal pencurian dengan pemberatan ada juga yang dikenakan pasal penggelapan.[J/Yandi]

banner 336x280
Baca Juga  Aggota DPRD Kotabaru Ingatkan Perusahaan Salurkan THR Tepat Waktu

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini