Beranda Tanah Bumbu Bang Arul Temui Guru PAUD dan TK Saat Pencairan BOP, Suasana Haru,...

Bang Arul Temui Guru PAUD dan TK Saat Pencairan BOP, Suasana Haru, Hangat, dan Penuh Semangat

35
0

BATULICIN – Suasana haru, senyum bahagia, dan tawa penuh kehangatan mewarnai pertemuan tak terduga antara para guru PAUD dan TK dengan Bupati Tanah Bumbu, Andi Rudi Latif, yang akrab disapa Bang Arul. Momen itu terjadi di halaman Bank Kalsel Ranting Gunung Tinggi, kawasan Kantor Bupati Tanah Bumbu, Selasa (15/4/2025), saat para guru sedang melakukan proses pencairan dana Bantuan Operasional Penyelenggaraan (BOP) Sekolah.

Kehadiran orang nomor satu di Tanah Bumbu itu bukan sekadar kunjungan biasa. Tanpa protokoler kaku, Bang Arul hadir menyapa langsung para pendidik usia dini yang selama ini berjuang membentuk generasi emas bangsa dari balik ruang-ruang kelas sederhana.

Salah satu guru TK Permata Indah, Desa Danau Indah, Kecamatan Batulicin, Sawiah, tidak bisa menyembunyikan kebahagiaannya. Senyum lebar dan sorot mata penuh semangat menandai betapa berharganya momen itu bagi dirinya.

“Saya sangat senang sekali, karena baru pertama kali bertemu dengan Bapak Bupati semenjak beliau dilantik. Tadi saya juga sempat bersalaman,” ujar Sawiah dengan suara bergetar.

Bukan hanya Sawiah. Banyak guru lain yang tampak antusias dan terharu bisa menyambut langsung pemimpin daerahnya. Di tengah antrean pencairan BOP, mereka sejenak melupakan penat, berganti tawa dan bincang hangat bersama Bang Arul.

Lebih dari sekadar menyapa, Bang Arul menunjukkan perhatian tulus. Ia duduk bersama, berbincang santai, bahkan tak segan meladeni permintaan swafoto dari para guru. Momen sederhana itu menjadi simbol dari kepemimpinan yang membumi, dekat, dan menghargai peran vital para pendidik.

“Para guru PAUD dan TK adalah ujung tombak pembentukan karakter anak sejak dini. Saya sangat menghargai dan mengapresiasi peran mereka dalam meningkatkan kualitas pendidikan. Ini sejalan dengan visi-misi Pemkab Tanbu periode 2025–2030, yaitu BerAKSI menuju Tanah Bumbu yang Maju, Makmur, dan Beradab,” tegas Bang Arul.

Baca Juga  Begini Respon Anggota DPRD Tanbu Pada Event Turnamen Voli Pematang Ulin Cup 2025 di Desa Pematang Ulin

Pemkab Tanah Bumbu terus menegaskan komitmennya dalam membangun sumber daya manusia yang unggul, dimulai dari pendidikan usia dini. Bukan hanya lewat program-program, tetapi juga lewat kehadiran nyata di tengah para pelaku pendidikan.

Kunjungan Bang Arul hari itu bukan hanya soal pencairan dana. Ia menjadi simbol kuat dari pentingnya kehadiran seorang pemimpin yang tak hanya memerintah dari balik meja, tetapi juga hadir, melihat, dan mendengar langsung mereka yang berada di garda depan pendidikan.

Dengan energi yang ditularkan dari pertemuan itu, para guru pulang membawa lebih dari sekadar dana BOP. Mereka membawa semangat baru, keyakinan bahwa perjuangan mereka diakui, dan harapan bahwa Tanah Bumbu akan terus tumbuh menjadi tanah yang subur bagi generasi masa depan.

banner 336x280

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini