Pembuatan sayap di samping Gorong-Gorong ini bertujuan agar gorong-gorong saat dilalui kendaraan berat maupun ringan bisa tetap kokoh saat dilalui. Pekerjaan gorong-gorong itu dibantu oleh para ahli pekerjanya sehingga bisa selesai dengan cepat.
Dandim 1022/Tanah Bumbu Letkol Inf Boni Berdian, S.E menyampaikan, satgas TMMD saat ini sedang membuat sayap pondasi gorong-gorong di titik pertama dan titik kedua dijalan penghubung tersebut
Dandim menjelaskan, bahwa ada tujuh titik jalan yang diberi gorong-gorong ada tujuh, hari ini satgas TMMD fokus menyelesaikan sayap gorong-gorong pada titik pertama dan kedua.
Kemudian lanjut Dandim, akan dilanjutkan ketitik-titik berikutnya.
“Jadi pembuatan badan gorong-gorong ini akan kita percepat mengingat waktu kegiatan TMMD sudah hampir ingin selesai,” pungkas Dandim. [ril]