Beranda Kotabaru Bulan Ramadhan, Polsek Sungai Durian Bagikan Sembako Kepada Warga Kurang Mampu

Bulan Ramadhan, Polsek Sungai Durian Bagikan Sembako Kepada Warga Kurang Mampu

3
0

Kotabaru, Genpikalsel.com – Momentum Bulan Suci Ramadhan, Kapolsek Sungai Durian, Ipda Triwibawa, SH beserta personil melaksanakan Bakti Sosial berupa pembagian sembako yang mana pembagian Sembako tersebut ditujukan kepada warga yang kurang mampu khususnya masyarakat Desa Buluh Kuning, Kecamatan Sungai Durian, Kabupaten Kotabaru, pada Rabu (20/03/24).

Kapolres Kotabaru AKBP Dr Tri Suhartanto melalui Kapolsek Sungai Durian, Ipda Triwibawa, mengungkapkan bahwa bantuan sembako yang diberikan ini dalam Rangka Kegiatan Bakti Sosial sebagai bentuk kepedulian Polri untuk membantu meringankan beban masyarakat khususnya masyarakat kurang mampu yang berada di wilayah Kecamatan Sungai Durian.

“Kegiatan Baksos merupakan suatu bentuk komunikasi sosial antara anggota Polri yang PRESISI dengan masyarakat dan juga merupakan bentuk empati kepedulian dan cinta kasih Polri yang semakin Humanis kepada masyarakat, selain itu juga kepercayaan masyarakat kepada Polri terus meningkat, serta mempererat tali silaturahmi Polsek Sungai Durian bersama masyarakat. Hal ini tentunya sangat baik guna terciptanya Kamtibmas yang tetap Kondusif di wilayah hukum Polsek Sungai Durian tersebut,” ungkapnya  

Selain itu lanjut Kapolsek, bentuk kegiatan Bakti Sosial yang dilaksanakan berupa mendatangi rumah masyarakat yang kurang mampu dan lansia, sekaligus bersilaturahmi dan memberikan motifasi, juga penguatan serta memberikan bantuan sembako kepada masyarakat.

Adapun paket sembako yang dibagikan berjumlah 6 (Enam) paket dengan isi paket seperi beras premium berat 2,5 Kg,  Teh merk Gunung satria,  Gula 1 Kg,  Minyak goreng merk minyakita 1 liter,  Kecap sedap 1 sachet, dan Telor ayam 1 (satu) rak

“Jadi manfaatkan momen bulan puasa untuk beribadah, namun demikian tetap jangan lupa untuk waspada terhadap gangguan kamtibmas,” pungkasnya.[ril/Yandi]

banner 336x280
Baca Juga  Cuaca Tak Menentu, Nelayan di Kotabaru DiimbauTetap Tingkatkan Kewaspadaan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini